Soal no 2 : Ubah Siaran Pers diatas menjadi berita Straight News dan berikan Judul!
2) Straight News
Kuliner Pedas Mantap Akan Hadir dalam
Festival Kuliner 2019
Jakarta – Festival kuliner semakin marak bermunculan di Indonesia. Kuliner
makanan pedas banyak dicari oleh para food lovers sehingga akan dihadirkan
sebuah festival kuliner yaitu Berani Festival 2019. Produsen dari Kuliner Pedas
Mantap akan hadir dalam festival tersebut, mulai dari tanggal 25-27 November
2019 yang belokasi di Pondok Indah Mall, Jakarta. (25/10/19)
Kuliner Pedas Mantap hadir sebagai
Official Enjoy Partner dengan menyediakan banyak kegiatan promo dan diskon yang
dapat di nikmati oleh seluruh pengunjung.
“Ditengah maraknya inovasi kuliner
saat ini, cita rasa pedas yang khas tetap menjadi faktor utama, salah satunya
yang berasal dari saus. Di Indonesia sendiri, saus merupakan bumbu masakan yang
tak terpisahkan dari budaya makan sehari-hari. Melalui momen ini, Pedas Mantap
yang terbuat dari cabai dan bahan alami berkualitas tinggi hadir untuk
melengkapi resep masakan Anda untuk sebuah cita rasa yang tak terlupakan. Dalam
kegiatan ini pula, kami berkesempatan untuk dapat berinteraksi langsung dengan
seluruh konsumen kami,” ujar Ika Gumarnis, Marketing Manager Pedas Mantap.
Berbagai kegiatan hiburan pun telah
dipersiapkan oleh Pedas Mantap baik di dalam booth maupun di Pedas Stage.
“Akan ada beberapa
aktivitas yang kami persembahkan untuk dapat diikuti oleh seluruh pengunjung.
Misalnya, ketika awal masuk, pengunjung akan menerima sebuah kartu untuk
mengumpulkan stempel di beberapa booth yang ada di sini, salah satunya adalah
booth kami. Apabila pengunjung berhasil mengumpulkan seluruh stempel, maka
pengunjung berhak mendapatkan bingkisan menarik dari Endeus Festival ketika
check-out. Selain itu, akan ada live cooking demo dengan beberapa chef yang
kami undang seperti Sumarto yang akan menghadirkan masakan Asia, Chef Rani
Pratiwi untuk kuliner Indonesia dan Chef Risa Firdaus yang akan mendemokan
masakan Western menggunakan Pedas Mantap,” tambah Ika Gumarnis.
Selain itu, pengunjung dapat
mengikuti kegiatan seru lainnya seperti permainan lempar gelang ke dalam botol
saus dengan syarat harus membeli produk pedas mantap minimal senilai Rp.25.000.
Bagi pengunjung yang menang akan
mendapatkan berbagai hadiah menarik yaitu Pedas Mantap ukuran 225 ml, kaos dan
tas lipat.
Pemenang akan diumumkan melalui
Instagram Pedas Mantap dan bagi peserta yang beruntung akan mendapatkan voucher
belanja Tas senilai Rp. 500.000,-
Mutiara Chairunnisa P
11160510000146
Teknik Publikasi (KPI 7 B)
Komentar
Posting Komentar